Kekuatan Hukum Pertimbangan Hakim Mahkamah Konstitusi Mengenai Penjabat Kepala Daerah
(Arief Rachman Hakim, Yulita Dwi Pratiwi, Syahrir Syahrir, Wahyu Aliansa, Aisyah Anudya Palupi)
DOI : 10.26623/julr.v6i1.5853
- Volume: 6,
Issue: 1,
Sitasi : 0 25-Feb-2023
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.09-Jul-2025
Abstrak:
Penelitian ini bertujuan menganalisis kekuatan hukum dan eksekutorial dari pertimbangan hakim Mahkamah Konstitusi pada Putusan Nomor 15/PUU-XX/2022. Metode yang digunakan adalah yuridis normatif, dengan pendekatan konseptual, pendekatan kasus dan pendekatan perundang-undangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertimbangan hukum Putusan 15/PUU-XX/2022 memiliki kekuatan hukum sebagaimana putusan MK yang memiliki sifat final and binding sejak diucapkan oleh hakim karena memiliki substansi sebagai ratio decidendi bukan sebagai obiter dictum. Kekuatan eksekutorial hukum pertimbangan hakim yang dianggap menciptakan hukum baru. Urgensi adanya peraturan pelaksana dari Pasal 201 UU Pilkada guna mengantisipasi konflik kepentingan dalam penunjukan kepala daerah, yang diharapkan dapat memenuhi prinsip kedaulatan rakyat, pilkada demokratis, persamaan kedudukan dan kepastian hukum yang adil kepastian hukum dan kemanfaatan bagi masyarakat.
|
0 |
2023 |
THE EFFECT OF SCHOOL FACILITIES ON STUDENTS’ LEARNING MOTIVATION ON ENGLISH
(Nabilla Dwi Hardiana, Natasya Aisyah, Natasya Herza Harahap, Emilya Sukma Dara)
DOI : 10.58192/sidu.v2i1.494
- Volume: 2,
Issue: 1,
Sitasi : 0 12-Jan-2023
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.07-Jul-2025
Abstrak:
School facilities are a very important tool in supporting learning in schools. Facilities will be needed by teachers and students in teaching and learning because the facilities will increase students' learning motivation, with complete facilities will also support the performance of teachers in delivering material to students. The purpose of this study is to observe school facilities, especially MTS Ali Imron and see the effect of students' learning if the school facilities are inadequate, especially in English subjects. The case study in this study was conducted at MTS Ali Imron Medan. The method in this study uses a qualitative method by observing schools and conducting interviews with English teachers at MTS Ali Imron Medan.
|
0 |
2023 |
Peran Guru Sosiologi dalam Meningkatkan Kesadaran Sosial Peserta Didik di Era Transformasi Digital
(Mohammad Richi, Adam Pramudya Ardiansyah, Aisyah Nurrotul, Wiwit Roikhatul)
DOI : 10.51903/education.v3i1.286
- Volume: 3,
Issue: 1,
Sitasi : 0 11-Jan-2023
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.23-Jul-2025
Abstrak:
Perkembangan teknologi yang pesat membawa banyak perubahan dalam transformasi digitalisasi Pendidikan. Sayangnya perkembangan teknologi yang cepat tidak dibarengi dengan pemanfaatan teknologi yang baik pula. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran guru sosiologi dalam meningkatkan kesadaran sosial peserta didik dalam memanfaatkan teknologi informasi untuk kepentingan Pendidikan. Metode yang dipakai pada penelitian ini berupa metode kualitatif, dimana pengumpulan datanya melalui metode kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan peran guru sosiologi dalam menanamkan kesadaran sosial peserta didik dalam memanfaatkan kesadaran sosial dengan cara membangun pembiasaan sikap tertentu yang diajarkan secara berturut-turut. Guru sosiologi dapat memberikan contoh berupa aksi perilaku simpati dan peduli terhadap sesama, seperti melakukan hal positif supaya dapat ditiru oleh peserta didik.
|
0 |
2023 |
PENGENALAN E-COMERCE SHOPEE DALAM UPAYA MENINGKATKAN PENJUALAN BASRENG SUA SNACK TEMBUNG MEDAN
(Siti Aisyah, Muhammad Iqbal Sayuti Harahap, Alfi Hidayat, Miftahul Jannah, Dian Irmawani)
DOI : 10.58192/sejahtera.v2i1.378
- Volume: 2,
Issue: 1,
Sitasi : 0 18-Dec-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.07-Jul-2025
Abstrak:
Kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian masyarakat implementasi manajemen teknologi, berfokus pada pengajaran dan implementasi aplikasi shopee, tujuan pada kegiatan ini adalah memberikan pemahaman dan ilmu pengetahuan mengenai penjualan online kepada masyarakat, kegiatan ini dilakukan di uinsu dan di rumah si pelaku usaha, Kegiatan ini menggunakan pendekatan pembelajaran pelayanan. Pembelajaran layanan merupakan pendekatan menyajikan suatu penerapan praktis dari pengetahuan baru dan berbagai keterampilan melalui proyek/tugas terstuktur dan kegiatan lainnya. Untuk itu, tim menyajikan teori dan praktik secara berurutan. Teori disajikan pada awal pelatihan kemudian disusul dengan aksi praktik. Objek pengajaran menyiapkan gadget berbasis android dan melakukan pengecekan jaringan agar mudah mengakses internet. Kami sebagai tim berharap semoga dari kegiatan ini dapat meningkatkan ilmu dan wawasan dan tentunya pelaku usaha yang belum menggunakan teknologi dalam usahanya bisa menggunakannya karena kegiatan ini. Jadi tidak tertinggal dari pengusaha pengusaha lainnya apalagi diera digital ini semua manusia menggunakan digital dalam aktivitasnya.
|
0 |
2022 |
SINKRONISASI REGULASI PENGISIAN JABATAN SEKRETARIS DESA DALAM UPAYA PEMBINAAN TATA KELOLA ADMINSITRASI BIROKRASI PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA SESUAI DENGAN UNDANG -UNDANG NO. 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA
(Terry Okta Wijayanto, Muhammad Zainuddin, Aisyah Dinda Karina)
DOI : 10.26623/slr.v2i2.4338
- Volume: 2,
Issue: 2,
Sitasi : 0 12-Dec-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.09-Jul-2025
Abstrak:
Artikel ilmiah ini membahas tentang Sistem Pengisisan Jabatan Sekretaris Desa Dalam Upaya Pembinaan Tata Kelola Administrasi Birokrasi Penyelenggaraan Pemerintahan Desa, Serta Bagaimana masalah dan upaya sinkronisasi pengisian jabatan Sekretaris Desa Dalam Upaya Pembinaan Tata Kelola Administrasi Birokrasi Penyelenggaraan Pemerintahan Desa Sesuai Dengan Undang-Undang No. 6 Tahun 2014 Tentang Desa. Metode pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif yaitu metode pendekatan dengan cara meneliti bahan pustaka dan data sekunder. Guna mendapatkan data tersebut maka dilakukan melalui metode studi pustaka. Sedangkan spesifikasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis. Sistem pengisian jabatan sekretaris desa berdasarkan Perbub Grobogan No. 18 tahun 2017 menggunakan pengembangan karier atau sistem promosi jabatan. Sehingga jabatan sekretaris desa merupakan objek pengembangan karier bagi para Perangkat Desa yang memiliki kompetensi dan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Akan tetapi terdapat mislink / ketidaksinkronan pengaturan. Upaya Sinkronisasi peraturan terkait dengan Pengisian jabatan Sekretaris Desa diwilayah Kabupaten Grobogan adalah dari legal. Terhadap hal tersebut tidak ada yang salah maupun keliru namun menjadikan kendala tersendiri apabila yang digunakan untuk menilai suatu peraturan perundangan adalah aspek kepastian hukum. Kata Kunci : Singkronisasi, Sekertaris Desa, Penisian Jabatan.
|
0 |
2022 |
Program Beasiswa Prasejahtera Berprestasi (BEST) oleh Tim CSR PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. Pabrik Tuban
(Fafilatul Laila, Dina Rachmawati, Friska Lestari S, Date Suwangsa J.A, Aisyah Dewi Pratiwi)
DOI : 10.51903/education.v2i3.276
- Volume: 2,
Issue: 3,
Sitasi : 0 22-Nov-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.23-Jul-2025
Abstrak:
Perusahaan dituntut untuk mampu melakukan pemberdayaan terhadap masyarakat melalui pelaksanaan tanggung jawab sosial perusahaan. PT Semen Indonesia sebagai salah satu perusahaan BUMN besar dan telah mempunyai nama di dunia internasional mempunyai banyak sekali kegiatan dan program CSR, salah satu program yang dimiliki perusahaan ini dan berfokus pada peningkatan kualitas pendidikan masyarakat sekitar perusahaan yakni program beasiswa yang dinamakan BEST (Beasiswa BEST PT Semen Indonesia). Pelaksanaan program CSR juga perlu terus dipantau agar membuahkan hasil dan dapat mencapai tujuan program dan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pelaksanaan program CSR BEST yang digagas oleh Tim CSR PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. Pabrik Tuban untuk masyarakat di Tuban. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan metode studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui FGD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program CSR yang dilakukan oleh PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. Pabrik Tuban telah berkontribusi dalam mengembangkan pendidikan di perguruan tinggi, khususnya bagi pelajar di daerah Tuban. Adapun analisis dilakukan dengan menguraikan pelaksanaan program BEST yaitu dimulai dari proses perencanaan, mendefinisikan, serta mengevaluasi pelaksanaan program.
|
0 |
2022 |
UPAYA MEMPERTAHANKAN HASIL PENJUALAN DIMASA PANDEMI COVID 19 (STUDY PADA PEDAGANG PASAR TRADISIONAL DESA CREWEK KECAMATAN KRADENAN KABUPATEN GROBOGAN)
(Aisyah Pradani Lukito, Edy Mulyantomo, Sri Yuni Widowati)
DOI : 10.26623/slsi.v20i4.5775
- Volume: 20,
Issue: 4,
Sitasi : 0 11-Nov-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.09-Jul-2025
Abstrak:
Penelitian ini dilakukan di pasar tradisional Desa Crewek kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis dampak adanya pandemi Covid-19 terhadap hasil penjualan serta upaya yang dilakukan pedagang pasar tradisional Desa Crewek kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan dalam mempertahan hasil penjualan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif studi kasus, dengan pengumpulan datanya menggunakan Teknik wawancara mendalam, observasi langsung dan dokumentasi. Untuk menguji kredibilitas data digunakan triangulasi sumber data dan triangulasi teknik pengumpulan data. Sumber data penelitian dalam wawancara mendalam adalah partisipan yang memiliki posisi atau kewenangan pada obyek penelitian yaitu sebanyak 7 (tujuh) partisipan yang didasarkan pada prinsip kesesuaian (appropriateness) dan kecukupan (adequacy). Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya penurunan pendapatan dari pedagang pasar tradisional Desa Crewek kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan semenjak adanya pandemi Covid-19. Serta pengurangan jumlah produksi dan juga produk yang dipasarkan merupakan upaya pedagang pasar tradisional Desa Crewek kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan untuk mempertahanankan hasil penjualan.Kata Kunci: Pandemi Covid-19; pasar; strategi bertahan; strategi
|
0 |
2022 |
PENGELOLAAN PERMINTAAN DAN KAPASITAS PRODUKSI UMKM DI KOTA BATAM (SAHABAT TAICHAN BATAM)
(Shofiy Shofiyah, Aisyah Fitriana, Inayah Alifia Fajar, Tiara Maharani, James Valentino, Vera Edelia Lim, Selvia Zulastri)
DOI : 10.51903/manajemen.v2i2.158
- Volume: 2,
Issue: 2,
Sitasi : 0 17-Oct-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.23-Jul-2025
Abstrak:
Currently, the development of business in Indonesia is very rapid, especially in the culinary or food sector. This increase phenomenon is based on one of the government's roles in efforts to improve the impact of the COVID-19 pandemic, namely the Micro, Small and Medium Enterprises (MSME) empowerment program. UMKM Sate Sahabat Taichan Batam has the opportunity to develop even better. The purpose of this research is to optimize the production process of UMKM Sate Sahabat Taichan Batam in accordance with the capacity and demand of consumers so that SMEs can predict how much demand for products with separate requests for the future as well as service orders given and the total demand for these products can be known. The data collection method that we use is to conduct interviews so that we can directly get information orally and can get clear data about research problems. The results of the research that the author examines that the pattern of demand from year to year continues to increase for the product. Therefore, with the pattern of product demand that is increasing from consumer demand, the profits obtained by MSME owners are also increasing and the development of branch outlets helps overcome consumer demand.
|
0 |
2022 |
Optimasi Produktivitas Alat Berat dengan Metode Simpleks LINGO (Heavy-Duty Productivity Optimization Using LINGO Simplex Method)
(Heru Setiyo Cahyono, Apif Miptahul Hajji, Aisyah Larasati, Imam Alfianto)
DOI : 10.33366/rekabuana.v7i2.4439
- Volume: 7,
Issue: 2,
Sitasi : 0 30-Sep-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.07-Oct-2025
Abstrak:
One of the areas that are now the location for clearing residential land is in Karang Widoro Village, which is now a plantation and fruit farm and has been purchased by the developer Podo Joyo Masyhur (PJM) Group who then runs the project "The OZ Tidar Housing, Malang" where the land being worked on has a total area of 47,000 m2. Construction work involving digging, hauling, and leveling equipment requires consideration so that the work can be carried out following the target volume of work and the specified time allocation. So it is necessary to carry out project control by considering aspects that affect excavation and backfill work by heavy equipment in the field. Several choices of methods in optimizing calculations and selecting tools to increase work productivity of heavy equipment are the Linear Simplex Method Program. Then combined with the use of currently widely developed software, this method is more effective in finding the best solution for a function with several variables from existing problems. LINGO can be a solution for optimizing work execution so that work targets can be completed on time with minimum operational costs and minimizing the number of units obtained. The results of the analysis of several factors that influence productivity are calculated using a linear program to achieve an optimum choice. The Simplex Method Lienar Program Optimization Model is: Minimization Z = 1836000 x1 + 483000 x2 + 712200 x3 (in IDR/day).ABSTRAKSalah satu area yang sekarang menjadi lokasi pembukaan lahan perumahan adalah di Desa Karang Widoro yang sekarang menjadi perkebunan dan pertanian buah serta telah dibeli oleh pengembang Podo Joyo Masyhur (PJM) Group yang kemudian menjalankan proyek “Perumahan The OZ Tidar, Malang” dimana lahan yang dikerjakan memiliki luas total 47.000 m2. Pada pekerjaan konstruksi yang mengikutsertakan alat gali-muat, angkut, dan perata tanah memerlukan pertimbangan agar pekerjaan dapat dilaksanakan sesuai dengan target volume pekerjaan dan alokasi waktu yang ditetapkan. Maka perlu dilakukan pengendalian proyek dengan mempertimbangkan aspek-aspek yang berpengaruh terhadap jalannya pekerjaan galian dan urukan oleh alat berat di lapangan. Beberapa pilihan metode dalam perhitungan optimasi dan pemilihan alat untuk peningkatan produktivitas kerja alat berat adalah Program Linear Metode Simpleks. Lalu digabungkan dengan penggunaan perangkat lunak yang saat ini banyak berkembang, metode ini lebih efektif dalam pencarian solusi terbaik suatu fungsi dengan beberapa variabel dari permasalahan yang ada. LINGO dapat menjadi solusi dalam optimasi pelaksanaan pekerjaan sehingga target pekerjaan dapat selesai tepat waktu dengan biaya operasional yang minimum serta meminimalkan jumlah unit yang didapatkan. Hasil analisis terhadap beberapa faktor yang berpengaruh pada produktivitas dan dihitung menggunakan program linear sehingga mampu dicapai pilihan yang optimum. Model Optimasi Program Lienar Metode Simpleks yang ditetapkan adalah : Minimasi Z =1836000 x1 + 483000 x2 + 712200 x3 (dalam Rp/hari)
|
0 |
2022 |
Upaya meningkatkan Hasil Belajar Matematika dengan Menggunakan Metode Means Ends Analysis Pada Siswa Kelas XI IPA 3 SMAIT Wahdah Islamyah Makassar
(Nur Aisyah)
DOI : 10.55606/jurrimipa.v1i2.352
- Volume: 1,
Issue: 2,
Sitasi : 0 25-Sep-2022
| Abstrak
| PDF File
| Resource
| Last.19-Aug-2025
Abstrak:
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan di SMAIT Wahdah Islamiyah Makassar yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika dengan menggunakan Metode Means Ends Analysis. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 3dengan jumlah siswa 27 orang. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi aktivitas siswa dan tes hasil belajar. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata Skor rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I mencapai rata-rata 69,3703 dan pada siklus II mencapai rata-rata 87. Standar deviasi pada siklus I adalah sebesar 13,773 dan pada siklus II sebesar 8,884 . Berdasarkan kategori ketuntasan hasil belajar yang digunakan, perolehan skor hasil belajar matematika siswa yang dikategorikan tuntas pada siklus I adalah sebesar 81,48% dan pada siklus II bertambah menjadi 100%. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar matematika dengan menggunakan metode Means Ends Analys.
|
0 |
2022 |