6285641688335, 628551515511 info@scirepid.com

 
tc - Techno.Com - Vol. 24 Issue. 2 (2025)

Evaluasi Pengaruh Persepsi Kemudahan Penggunaan dan Kegunaan terhadap Niat Perilaku: Studi pada Aplikasi Galeri Virtual GaYa

Heribertus Himawan, Arry Maulana Syarif, Ika Novita Dewi, Lisa Mardiana,



Abstract

Penelitian ini menyelidiki faktor yang memengaruhi adopsi penggunaan aplikasi galeri virtual GaYa dengan menggunakan Technology Acceptance Model (TAM) sebagai kerangka teori untuk mengeksplorasi hubungan antara Perceived Ease of Use (PEU), Perceived Usefulness (PU), dan Behavioral Intention (BI) dalam konteks aplikasi GaYa. Data yang diperoleh dari 120 responden survei dianalisis menggunakan Generalized Structured Component Analysis (GSCA) untuk mengkaji hubungan antar variabel dalam studi ini. Melalui kalkulasi nilai Critical Ratio (CR), hasil penelitian menunjukkan bahwa PEU memiliki pengaruh signifikan terhadap PU dan BI. Selain itu, PU terbukti menjadi prediktor kuat terhadap BI sehingga menegaskan bahwa pentingnya kegunaan dan nilai fungsional dalam adopsi teknologi. Temuan ini memberikan wawasan berharga bagi praktisi dan pengembang yang ingin meningkatkan efektivitas platform galeri virtual. Hasil studi ini juga menyoroti pentingnya pengembangan desain yang intuitif dan berpusat pada pengguna serta mampu memberikan manfaat nyata bagi pengguna. Keterbatasan dari studi ini terletak pada desain penelitian yang bersifat cross-sectional dan penggunaan sampel yang terbatas secara lokal, yang mungkin membatasi generalisasi temuan ke konteks yang lebih luas. Untuk meningkatkan pemahaman mengenai penerimaan pengguna dalam platform seni digital, penelitian selanjutnya disarankan untuk menggunakan desain longitudinal, menyelidiki faktor tambahan seperti kepercayaan pengguna dan estetika, serta melibatkan partisipan yang lebih beragam.
 
Kata Kunci - Technology Acceptance Model (TAM), Perceived Ease of Use (PEU), Perceived, Usefulness (PU), Behavioral Intention (BI), Virtual Gallery







Publisher :

IntSys Research

DOI :


Sitasi :

0

PISSN :

1412-2693

EISSN :

2356-2579

Date.Create Crossref:

04-Jun-2025

Date.Issue :

20-May-2025

Date.Publish :

20-May-2025

Date.PublishOnline :

20-May-2025



PDF File :

Resource :

Open

License :

https://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0