6285641688335, 628551515511 info@scirepid.com

 
sejahtera - Sejahtera Jurnal Inspirasi Mengabdi Untuk Negeri - Vol. 2 Issue. 3 (2023)

Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Padat Dari Kotoran Sapi Dalam Meningkatkan Produktivitas Tanaman di Desa Tutur, Kabupaten Pasuruan

Atika Nandini, Mu’tasim Billah, Revita Arendri Vashti,



Abstract

Desa tutur merupakan salah satu desa dari Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan yang memiliki potensi alam yang melimpah seperti susu sapi, kopi dan bunga krisan. Dalam pembudidayaan bunga krisan diperlukan pupuk yang tepat untuk tanaman agar dapat berkembang dengan baik. Pupuk organik kerap dikenal sebagai pupuk yang berasal dari segala proses sisa makhluk hidup seperti hewan, tumbuhan, dan manusia. Kotoran sapi dari produk susu sapi yang dihasilkan desa Tutur dapat dijadikan pupuk organik karena kaya akan nutrien. Namun pada desa Tutur, belum memanfaatkan limbah kotoran sapi tersebut secara maksimal. Pelatihan pembuatan pupuk organik dari kotoran sapi ini dapat menjadikan peluang baik bagi warga desa Tutur agar membantu pembudidayaan pada bunga krisan dan tanaman lainnya untuk peningkatan produktivitas tanah. Dalam pelatihan ini, warga dijelaskan terkait pupuk organik serta metodologi pembuatan pupuk organik dari kotoran sapi. Hasil pelatihan menunjukan peningkatan pemahaman serta pengetahuan akan pengolahan limbah kotoran sapi sebesar 99%. Hasil tersebut dapat diterapkan oleh warga Tutur kedepannya untuk memanfaatkan kotoran sapi menjadi pupuk organik.
 







DOI :


Sitasi :

0

PISSN :

2963-5020

EISSN :

2963-5446

Date.Create Crossref:

12-Aug-2024

Date.Issue :

24-Jun-2023

Date.Publish :

24-Jun-2023

Date.PublishOnline :

24-Jun-2023



PDF File :

Resource :

Open

License :

https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0