Kebanyakan orang yang ingin mencari sepeda motor bekas akan terlebih dahulu mencari informasi mengenai harga sepeda motor bekas melalui internet atau surat kabar. Hal ini kurang efektif karena akan membuang banyak waktu dan uang, apalagi jika harus mencari informasi sepeda motor bekas satu per satu namun hasilnya tidak sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Untuk mempermudah pencarian sepeda motor bekas digunakan metode WASPAS. Atribut sepeda motor bekas meliputi: merek, transmisi, model, tipe, harga, cc, tahun pembuatan. Sepeda motor bekas direkomendasikan hanya untuk tiga merk ternama yaitu Yamaha, Honda dan Suzuki dengan metode WASPAS. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem pendukung keputusan yang dapat digunakan untuk memberikan rekomendasi pemilihan sepeda motor bekas sesuai keinginan dan kebutuhan konsumen dengan menggunakan metode WASPAS. Sistem pemilihan sepeda motor bekas menggunakan metode WASPAS dengan kriteria pemilihan sepeda motor bekas dengan memilih merek Honda dan transmisi otomatis, hasil yang didapat adalah rekomendasi Honda Scoopy dengan nilai 1,00.