(Purwono Prasetyawan, Ayu Soleha, Ilham Firman Ashari, Raizummi Fil’aini)
- Volume: 8,
Issue: 3,
Sitasi : 0
Abstrak:
Pengujian sistem pengkabutan kumbung jamur tiram secara otomatis pada mitra kelompok pemuda mandiri Kepung Seto telah dilaksanakan. Sistem tersebut diuji-coba selama satu bulan pada masa pendampingan. Permasalahan dalam mengoperasikan sistem terutama karena mitra belum mengetahui bagaimana sistem bekerja. Oleh karena itu kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman cara kerja sistem agar mitra dapat mengoperasikannya secara mandiri. Pendekatan penyelesaian masalah ini dengan pelatihan. Metodologi dalam pelatihan tersebut diantaranya dengan teknik ceramah plus diskusi, dan demostrasi tentang sistem dan penggunaannya serta evaluasi dengan cara pre-test dan post-test. Hasil yang diperoleh dari pelatihan ini adalah meningkatnya pemahaman mitra sebesar 29,83% tentang pemahaman sistem dan penggunaannya. Nilai efektifitas pelatihan ini masuk kategori cukup efektif dengan presentasi nilai N-Gain sebesar 57,11%. Mitra merasakan puas atas kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih semoga kegiatan ini berlanjut di tahun mendatang untuk implementasi alat atau sistem pada anggota lainnya.